Kesan kesan saya kuliah di
universitas widyatama saat ini
Universitas Widyatama Bandung |
Kesan-kesan saya kuliah di
Universitas Widyatama tentunya banyak
sekali suka dukanya. Salah
satunya sebelum saya masuk kuliah kelas karyawan ini, saya adalah seorang yang pemalu dan minder. Tentunya hal itu yang sangat ditakutkan jika
saya masuk kuliah dan hari pertama tidak memiliki teman dan belajar sendiri
(haha.. itu bayangan saya waktu itu), kenyataannya saya disini memiliki banyak teman yang baik dan banyak
memberi motivasi, tidak egois dan saya banyak belajar dari teman-teman saya
yang lain. Karena saya masuk kelas karyawan jadi saya banyak belajar dari
mereka. Saya juga bersyukur bisa
kuliah disini, kenapa saya bisa bersyukur? Pertama karena saya diberikan kesempatan oleh TUHAN untuk bisa sekolah
lagi. Kedua karena mungkin diluar sana masih banyak seumuran saya yang
tidak bisa melanjutkan pendidikannya (walaupun saya kerja sambil kuliah.. hehe), selain itu saya juga
senang bisa kuliah
disini karena Universitas Widyatama ini salah satu Universitas Swasta yang baik
di Bandung, dan Jurusan
Manajemen di
Universitas Widyatama juga
memiliki Akreditas yang baik.
Tentang
kesan-kesan kuliah disini, Pertama
saat semester 1 saat awal masuk saya harus menyesuaikan diri dengan teman-teman dan jurusan
yang saya ambil. Kenapa saya harus menyesuaikan?
Karena saya berasal
dari Jawa Timur saya menyesuaikan bahasa disini ( bahasa Sunda) dan kedua saya
lanjut kuliah setelah 2 tahun bekerja setelah lulus SMK, jadi saya lupa dengan pelajaran
yang waktu SMK LL dan mulai belajar mengatur jadwal mengerjakan
kerjaan kantor dan tugas kuliah. Di Univ. Widyatama ini tugas yang diberikan
dosen menurut saya tidak terlalu berat hanya itu tergantung dari saya dan juga
teman-teman yang lain tentang pentingnya bertanggung jawab pada kewajiban kita,
karena itu juga demi kebaikan saya nantinya.
Di jurusan Manajemen ini saya sudah masuk semester
genap dan Puji TUHAN saya bisa menjalaninya dengan baik sampai sekarang ini.
Selama kuliah disini juga saya mendapat
teman-teman yang baik, tidak egois, saling mendukung dan yang
selalu membantu saya untuk bisa menjalani kuliah
disini dengan baik.
Selain itu sarana dan pra
sarana di Widyatama ini sudah baik dan cukup lengkap, karena sudah dapat
menunjang aktivitas mahasiswa-mahasiswi yang berkuliah disini, dengan dosen-dosen yang menurut saya
kebanyakan sangat menyenangkan waktu mengajar, tidak membuat bosan walaupun
belajar bersama pada malam hari. JJ
Sekian yang dapat saya sampaikan
mengenai kesan-kesan saat berkuliah di Universitas Widyatama.
Terima Kasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar